PlayGroup BIAS Yogyakarta

Pendidikan anak usia dini diperuntukkan anak usia 2,5 s/d 4 Tahun. Berpartner dengan orang tua untuk membimbing anak usia dini. Sekolah yang nyaman, asri, bersih dan higienis dengan menerapkan pendidikan islami, berlandaskan aqidah yang lurus

METODE   PEMBELAJARAN

Playgroup BIAS Yogyakarta menyelenggarakan proses pembelajaran
dengan mengikuti metode pendidikan Rasulullah SAW sebagai teladan terbaik.
Pendidikan sesuai dengan usianya.
Adapun prinsip-prinsip yang kami gunakan

LEARNING BY DOING

Menerapkan secara langsung pembelajaran melalui kegiatan yang sedang dipraktekan

HABIT FORMING / PEMBIASAAN

Mendidik anak melalui pembiasaan, dengan pendekatan penegakan berlomba-lomba dalam kebaikan dan mencegah kemungkaran serta penanaman rasa bertanggung jawab

FUN LEARNING

Belajar dengan suasana yang menyenangkan sehingga anak tidak terbebani dan stress

HUMANIS

Melalui pendekatan persuasif anak-anak akan dibimbing untuk memiliki kesadaran berperilaku, bersikap dan belajar keilmuan, bukan ditekankan pada taat aturan

SMALL GROUP

Memberikan perhatian khusus tiap anak untuk meningkatkan pemahaman keilmuan

SCIENTIFIC LEARNING

Pembelajaran untuk turun langsung di lapangan (Scientif learning) untuk menerapkan 5 M (mengamati, menanya, mencoba, mengasosiasi dan mengkomunikasikan) sehingga pembelajaran teori dan praktek akan seimbang dalam proses perkembangan mental (kognitif ) dan tumbuh kembang kemampuan geraknya (motorik)

JENIS KEGIATAN

Playgroup BIAS mempunyai kegiatan belajar mengajar (KBM) sebagai berikut

KBM Tahfidz dan Tahsin

KBM Reguler

KBM Makan

KBM Mandi Matahari Pagi

KBM Ibadah Ta’aluh

KBM Tidur Siang

OUTPUT & CAPAIAN PLAYGROUP BIAS

PANDAI BERSOSIALISASI

Besosialisasi dan bermain bersama teman dalam pantauan uztadzah

BELAJAR DISIPLIN

Belajar disiplin dimulai dengan antri mainan, antri mengambil makanan dan antri ke toilet

PENGELOLAAN EMOSI

Mendapatkan stimulasi dan pengalaman belajar sesuai sosial emosi anak

GIZI CUKUP

Kami memastikan anak-anak ayah bunda Mendapat asupan gizi yang baik, jiwa sehat badan kuat

MENGENAL ALLAH & MENGAJI

Belajar sholat dan do’a – do’a harian untuk mengenal Alloh SWT sebagai wujud ketundukan yang sudah dilakukan sejak masa kanak – kanak

TUMBUH KEMBANG

Mencapai tumbuh kembang yang sesuai dengan usianya

Shanum peningkatan ngajinya luar biasa. Dibanding teman-teman TPA di rumah, Shanum sudah dapat melafalkan dan menunjukan huruf hijaiyah dengan benar. Komunikasi verbalnya juga sudah meningkat pesat.

Bunda Yani

Dulu Mas Erik disuruh makan aja susah, sekarang makanan belum ada, ada inisiatif untuk meminta pada ayah bundanya

Kalau ada adzan, mbak dila langsung siap2 berangkat ke mesjid sendiri

PLAYGROUP BIAS NEWS

Berita terbaru mengenai kegiatan belajar mengajar kami

AZK_4521 copy

ALASAN PLAYGROUP BIAS MENJADI PLAYGROUP UNGGULAN

Memilih PlayGroup yang tepat bagi sang buah hati adalah langkah penting dalam memastikan fondasi pendidikan awal yang kokoh

Baca Lebih Lanjut

gigi

PEMERIKSAAN GIGI PLAYGROUP BIAS YOGYAKARTA

Pentingnya menjaga kebersihan mulut karena sebagai muslim mulut menjadi alat dalam ibadah sehari-hari seperti mengaji, sholat, hingga berdzikir.

Baca Lebih Lanjut

PENYAMBUTAN DI BATITA & PLAYGROUP BIAS

Menyambut tamu merupakan kegiatan yang perlu dipikirkan dan disiapkan  secara matang

Baca Lebih Lanjut

PENDIDIKAN FULL DAY

Menggunakan konsep full day school, yaitu pendidikan sepanjang hari pendekatan dan pembiasaan positif untuk menumbuhkan dalam kesadaran belajar pada kehidupan keseharian anak, mulai dari pagi hingga sore hari

KONTAK KAMI

Ayah bunda dapat menghubungi kami 

Atau datang langsung ke sekolah kami 

PlayGroup BIAS I (Wirosaban)

Address: Jl. Wirosaban Barat No. 10, Sorosutan, Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta

Telephone: (0274) 384550

Email: sibibias@gmail.com

PlayGroup BIAS II (Kaliurang)

Our Address: Jl. Kaliurang km 10.9 D.I. Yogyakarta

Telephone: (0274) 888 685

Email: sibibias@gmail.com

PlayGroup BIAS III (Palagan)

Address: Jl. Palagan Tentara Pelajar Km 7.9, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581

Telephone: (0274) 283 2284

Email: sibibias@gmail.com

SEKOLAHBIAS

“8 Jam Sehari Ustdz/ah Tidak Pernah Marah Padaku”

Tanya Jawab?
1
Assalamualaikum
Selamat, Ayah Bunda berkesempatan berinteraksi menyenangkan dengan Sekolah Islam Berwawasan Internasional, BIAS Yogyakarta